Indonesia
Gamereactor
berita

"Saya ingin menyatakan bahwa kami belum mendapatkan ZeniMax," kata Phil Spencer mengenai kesepakatan dengan Bethesda

Dalam obrolannya dengan kami, bos Xbox tersebut lanjut membahas harapannya mengenai manfaat akuisisi tersebut di masa mendatang.

HQ

Phil Spencer, Head of Xbox, baru-baru ini mengungkap dalam sebuah wawancara dengan kami bahwa Xbox belum mendapatkan ZeniMax. Selain membahas topiknya secara luas, dan bagaimana kesepakatannya mencapai tingkat saat ini, Spencer lanjut membicarakan sedikit detail yang lebih jauh.

"Saya ingin menyatakan bahwa kami belum mendapatkan ZeniMax," ujar Spencer. "Kami telah mengumumkan maksud kami untuk mendapatkan ZeniMax. Saat ini (kesepakatannya) sedang melalui persetujuan hukum dan kami tidak melihat ada masalah di sana. Kami memperkirakan kesepakatannya akan beres di awal tahun 2021."

Spencer melanjutkan demi mengklarifikasi topik ini: "Saya berkata demikian karena saya ingin masyarakat untuk tahu, saya tidak sedang duduk dengan Todd Howard dan Robert Altman untuk merencanakan masa depan mereka. Karena saat ini saya tidak boleh melakukannya, itu ilegal. Saat ini, itu bukanlah tugas saya terkait ZeniMax. Tugas saya bukanlah duduk dan mengulas portofolio mereka dan menentukan apa yang akan dilakukan."

Bos Xbos tersebut kemudian lanjut membahas harapannya terhadap kesepakatan tersebut dan menyebutkan: "Mengenai apa yang saya inginkan untuk jangka panjang, saya ingin studio-studio luar biasa tersebut untuk membuat game terbaik yang pernah mereka buat. Itulah saat Todd dan saya duduk bersama dan berdiskusi. Kami menatap mata satu sama lain dan kami berkata, 'oke, apa yang tepatnya akan kita lakukan di sini?' Dan dia berkata, 'saya ingin membuat game terbaik yang pernah saya buat dan saya ingin dukungan Microsoft untuk mewujudkannya."

Kami tahu Bethesda saat ini tengah mengerjakan Starfield dan The Elder Scrolls VI, tapi apa yang kamu inginkan muncul dari akuisisi ini?

"Saya ingin menyatakan bahwa kami belum mendapatkan ZeniMax," kata Phil Spencer mengenai kesepakatan dengan Bethesda


Loading next content