Indonesia
Gamereactor
berita

Pengisi suara Sam Fisher versi Italia indikasikan game Splinter Cell baru

Apakah kita akan mendapatkan game Splinter Cell baru? Aktor suara Sam Fisher tampaknya mengindikasikan hal itu.

HQ

Dalam sebuah acara bernama Ultra Pop Festival yang diadakan oleh kolega kami di Multiplayer.it dan Movieplayer.it, aktor dan pengisi suara Luca Ward (aktor suara resmi Sam Fisher) mungkin telah mengungkapkan sesuatu yang menarik tentang seri Splinter Cell.

Diundang sebagai tamu di salah satu panel paralel minggu lalu, Ward membeberkan bahwa seri ini akan kembali. Meski Ubisoft belum membuat pengumuman resmi apapun, aktor itu memberi petunjuk bahwa sebuah bab baru sedang dikerjakan. Karena Ward selalu berperan sebagai Sam Fisher, ia masih menjadi sumber yang dapat diandalkan dalam hal ini.

Inilah yang ia katakan: "Akan ada kembalinya Splinter Cell yang akan menjadi episode penutup, tetapi saya tidak yakin akan hal ini, tetapi mereka belum mengetahui apakah akan mengerjakannya di 2021. Sebelumnya, seharusnya di 2020, lalu terjadilah apa yang terjadi dan beberapa proyek besar hancur di 2020. Yang lain berlanjut seperti Cyberpunk 2077 yang hampir selesai saya kerjakan."

Ternyata, peluncuran dari Splinter Cell baru ini dijadwalkan untuk 2020, tetapi tampaknya pandemi virus corona telah menunda proyek ini ke 2021.

Akan tetapi, Luca Ward merasa sangat yakin, "Tetapi saya yakin Splinter Cell akan kembali, itu adalah sebuah fakta," pungkasnya. Meski Ward adalah sebuah sumber yang dapat diandalkan, kami masih akan menantikan konfirmasi resmi dari Ubisoft sebelum terlalu bersenang hati atas hal ini.

Pengisi suara Sam Fisher versi Italia indikasikan game Splinter Cell baru

Sumber: Multiplayer.it.



Loading next content