Indonesia
Gamereactor
berita
Soul Calibur VI

Pemain Soul Calibur VI di Linux terkena ban tanpa pemberitahuan

Ban ini berpengaruh kepada akunmu secara keseluruhan.

HQ

Belum diketahui apakah ini sebuah bug atau memang fitur, tapi tampaknya kamu akan terkena ban dari gameplay online jika kamu memainkan Soul Calibur VI di Linux. Ban ini bahkan berpengaruh ke akunmu secara keseluruhan, sehingga akan menguncimu dari fitur online bahkan ketika kamu memainkannya di Windows.

Seperti yang dilaporkan oleh PCGamesN, jika kamu membuka Soul Calibur VI menggunakan Steam Play di Linux, game ini akan menutup aksesmu dari permainan online. Kamu juga tak bisa membatalkan ban tersebut ketika kamu menginstal ulang gamenya atau memainkannya di PC yang berbeda.

Sejauh ini, belum ada respons dari Bandai Namco terkait isu ini, tapi forum di Steam cukup panas dengan berbagai spekulasi. Beberapa mengatakan bahwa ini ulah dari DRM milik Denuvo. Steam di Linux sendiri masih dalam keadaan beta, jadi adanya bug kadang tak terhindarkan.

Semoga saja Bandai Namco dapat memperbaiki bug aneh ini secepatnya. Untuk berjaga-jaga, jangan dulu bermain game ini di Linux hingga ada pemberitahuan berikutnya.

Apakah kamu terkena isu ini?

Soul Calibur VI
HQ
HQ

Teks terkait

0
Soul Calibur VIScore

Soul Calibur VI

REVIEW. Ditulis oleh Jonas Mäki

Serial fighting bersenjata dari Bandai Namco kembali hadir, dan dalam kondisi terbaiknya setelah bertahun-tahun.



Loading next content