Indonesia
Gamereactor
berita
Mirlo: Above the Sun

Mirlo: Above the Sun dan bagaimana siswa menunjukkan potensi mereka menjadi pengembang game

Kami berbincang dengan beberapa talenta DigiPen di balik FS Play Award terbaru.

Selain Titanium Awards, setiap tahun Fun & Serious juga menyorot game indie paling inovatif selain proyek indie terbaik dari Basque Country, daerah asal festival tersebut. Dan di acara terbarunya, penghargaan game indie paling inovatif jatuh pada Chicory: A Colorful Tale sedangkan proyek indie lokal terbaik diraih Mirlo: Above the Sun.

Game action platformer penuh sinar mentari yang juga berisi unsur hack-and-slash tersebut dibuat sebagai proyek sekolah dari DigiPen Europe-Bilbao, dan dalam video di bawah kami berbincang dengan seniman Iñigo Arrieta, Amaia Bonachera, dan Aintzane Arribas yang terlihat terharu untuk mengetahui lebih lanjut tentang karya mereka.

HQ

Hal yang menjadi kejutan adalah sistem pertarungan game tersebut yang berkisar pada mendorong lawan hingga jauh, sedangkan gaya gambarnya jelas-jelas terinspirasi oleh Hob dari Runic Games dan Rime dari Tequila Works. Apakah mereka bisa membuat game indie tersohor berikutnya? Kamu bisa mengunduh Mirlo: Above the Sun secara gratis dari Steam atau dari Game Gallery DigiPen yang dibuat para siswa.

Teks terkait



Loading next content