Indonesia
Gamereactor
berita

Mari selami lebih dalam fitur-fitur yang ada di Xbox Series S

Setelah kebocoran dan pengumuman resminya, Microsoft siap untuk membagikan lebih banyak info tentang konsol digital ini.

HQ

Dua hari yang lalu, kita mendapatkan sebuah bocoran dan konfirmasi dari Xbox Series S. Lalu, kemarin kita mendapatkan konfirmasi atas harga dan tanggal rilis dari "kakak"-nya, yaitu Xbox Series X. Keduanya akan mendarat pada 10 November, di mana Series S seharga $299 dan Series X dibanderol $499).

Dalam sebuah video yang mengikuti, tim di Microsoft yang dipimpin oleh Jason Ronald memberikan kita detail yang lebih jauh tentang Series S. Ini adalah konsol tier kedua di bawah Series X, tetapi masih memiliki kekuatan jauh di atas Xbox One X.

Video ini sendiri berdurasi sepanjang 10 menit. Jadi, jika kamu terburu-buru, berikut adalah beberapa poin-poin pentingnya:


  • Karena S dan X didesain secara berdampingan, para developer dapat dengan mudah menyesuaikan skala game untuk kedua perangkat.

  • S dimaksudkan untuk menyajikan pengalaman next-gen yang sama, tetapi dalam resolusi render yang lebih rendah.

  • Series S seluruhnya digital dan 60% lebih kecil daripada Xbox Series X.

  • Kedua konsol menggunakan arsitektur 8-core Zen2 CPU yang sama, berjalan pada 3,6 Ghz (dan 3,4 Ghz dengan simultaneous multi-threading dinyalakan).

  • Xbox Series S didesain untuk menawarkan pengalaman yang sama dengan saudara besarnya, tetapi di 1440p, sampai dengan 120 FPS, dan memiliki memori 10GB GDDR6.

  • Kedua konsol akan menawarkan sampler feedback streaming, meningkatkan waktu loading. Kita bahkan mendapatkan sebuah demonstrasi dari perbedaan waktu loading antara Series S dibandingkan dengan Xbox One S. Demo yang ditunjukkan adalah The Outer Worlds. Di Series S, waktu loading hanya 12 detik, lebih cepat 41 detik dari perangkat generasi sebelumnya itu.

  • Kita bisa menukar antara titik pause di beberapa game. Quick Resume memungkinkan pemain untuk memiliki beberapa game yang berjalan di waktu sama.

  • Terdapat sebuah potongan gameplay yang menunjukkan Gears 5 berjalan di Series S, di mana fasilitas-fasilitas spesifik ditunjukkan secara lebih detail.

HQ


Loading next content