Indonesia
Gamereactor
berita

Huawei membeli chip Qualcomm meskipun ada sanksi

Itu karena Qualcomm telah mendapatkan lisensi khusus.

HQ

Dengan perang dagang antara AS dan Tiongkok meledak, banyak yang berspekulasi Huawei akan membuat chipset mereka sendiri atau mendapatkannya dari pemasok lokal.

Namun, menurut Reuters, Qualcomm telah mendapatkan lisensi spesial dari pemerintahnya untuk menjual "sejumlah produk, yang termasuk di antaranya beberapa produk 4G" kepada Huawei, yang berhubungan dengan perangkat mobile.

Qualcomm juga mengatakan bahwa mereka telah mengajukan ke lisensi-lisensi lain.

Meski Huawei sudah pernah membuat dan mendesain chip mereka sendiri dan hanya menggunakan Qualcomm untuk ponsel murah mereka. akses ke perangkat lunak dan alat produksi mereka diblok karena embargo perdagangan. Itu artinya persediaan yang berhasil dibeli Huawei sebelum embargo dimulai harus bertahan hingga situasinya selesai, dengan para analis memprediksi bahwa persediaannya hanya akan bertahan selama beberapa bulan.

Huawei membeli chip Qualcomm meskipun ada sanksi


Loading next content