Indonesia
Gamereactor
berita
Elite Dangerous

Game On: Simak trailer ekslusif update Fleet Carriers dari Elite Dangerous di sini!

Greetings, Commanders! Nikmati trailer peluncuran dari update ini hanya di Gamereactor.

HQ

Kita pertama kali mengetahui tentang tanggal rilis update besar Fleet Carriers untuk Elite Dangerous di Gamereactor. Kini, sehari sebelum tanggal itu, kamu bisa menonton trailer peluncurannya secara eksklusif di sini, sebagai bagian dari program Game On kami:

HQ

Seperti yang ditunjukkan video di atas, kapal-kapal besar ini dapat melakukan lompatan hyperspace dan memuat hingga 16 pemain untuk bepergian dan menjalani misi bersama.

Konten ini melalui dua tahap pengujian beta dalam dua bulan terakhir. Menurut tim developernya, hal ini berfungsi sebagai "sebuah pemahaman jelas atas bagaimana berbagai grup pemain ingin menggunakan fleet carrier (kapal induk)." Tidak hanya dalam berkumpul dan bepergian bersama, tetapi juga "untuk melihat seberapa penting berbagai layanan yang ada untuk beragam pemain - ini termasuk semuanya dari Universal Cartographics hingga secure trading," seperti yang Frontier Development jelaskan dengan bangga kepada Gamereactor.

"Kapal induk adalah update pengubah permainan bagi sejumlah pemian," lanjutnya ketika ditanyakan tentang kemudahan akses bagi pendatang baru, "apakah kamu berhasil mendapatkan dan menabung credit yang cukup untuk memilikinya sendiri atau kamu bermain dengan rekan skuad." Dalam hal ini, selain mencoba untuk memiliki kapal induk ini sendiri, "keindahannya adalah apa yang mereka mungkinkan bagi pemain dalam tingkat komunitas, untuk memperlebar jangkauan mereka ke angkasa yang lebih jauh." Sebagai contohnya, developer menyebutkan inisiatif komunitas seperti DSSA (Deep Space Support Array) yang impresif ini.

Pengalaman multiplayer ini akan membuat pengguna sibuk hingga ekspansi Odyssey dirilis awal tahun depan. Berbicara kepada Gamereactor, mereka mengakui "sangat bersemangat untuk mengumumkan Odyssey minggu lalu, Era baru untuk Elite Dangerous yang akan memungkinkan pemian menjelajahi dunia di atas kaki sendiri untuk pertama kalinya."

Kapankah kamu akan menjelajah angkasa bersama teman-teman, dan pada platform mana? Simak terus Game On dari Gamereactor dan tuliskan pendapatmu pada kolom komentar di bawah!

Teks terkait



Loading next content