Indonesia
Gamereactor
berita
Diablo III: Eternal Collection

Diablo III di Switch akan mendapatkan fitur cross-play

Blizzard dilaporkan sedang dalam pembicaraan dengan Sony dan Microsoft.

HQ

Diablo tak lama lagi akan hadir di Nintendo Switch melalui Eternal Collection pada 2 November nanti. Jika kamu bertanya-tanya apakah Blizzard akan menghadirkan cross-platform ke versi ini, maka kabar bagus menantimu.

Business Insider baru-baru ini menanyakan tentang fitur potensial tersebut pada sebuah demo gameplay. Seorang perwakilan Blizzard pun berkata, "Ini adalah masalah kapan, bukan iya atau tidak". Laporan tersebut juga menambahkan bahwa mereka sedang bekerja dengan partner mereka di Sony dan Microsoft untuk membuatnya menjadi kenyataan.

Cross-play kini menjadi semakin wajar ditemukan dengan Minecraft, Rocket League, dan Fortnite menghadirkan fitur tersebut. Dengan nama besar lainnya seperti Blizzard ikut serta, mungkin ini akan menjadi pintu bagi game lainnya ke depan.

Apakah cross-play Diablo III merupakan kabar bagus bagimu?

HQ
HQ
Diablo III: Eternal Collection

Teks terkait



Loading next content