Indonesia
Gamereactor
berita
Days Gone

Days Gone terjual lebih banyak dibandingkan Ghost of Tsushima tapi Sony tetap menganggapnya "mengecewakan" menurut game director-nya

Jeff Ross menyambangi Twitter demi membahas tentnag proyek Bend Studio tersebut.

HQ

Beberapa hari lalu telah diumumkan bahwa Ghost of Tsushima karya Sucker Punch telah mencapai angka penjualan sebanyak delapan juta unit. Walau pencapaian ini sendiri sudah mengagumkan, angka tersebut juga menimbulkan rasa frustrasi, sebagaimana diungkap oleh Jeff Ross dari Bend Studio, yang sempat menjabat sebagai game director untuk Days Gone di studio developer tersebut, mengungkap bahwa game-nya dianggap "mengecewakan" walau konon terjual lebih banyak dari delapan juta unit seperti Ghost of Tsushima.

"Saat saya meninggalkan Sony, Days Gone telah terbit selama setahun setengah (lebih sebulan) dan terjual lebih dari 8 juta kopi," ujar Ross di Twitter. "Sejak itu game-nya telah terjual lebih banyak lagi dan bahkan sejuta+ di Steam. Manajemen studio setempat selalu membuat kami merasa seakan game-nya sangat mengecewakan."

Tahun lalu, sebuah laporan tersebar yang mengungkap bahwa Bend Studio mengajukan sekuel Days Gone ke Sony di tahun 2019, namun akhirnya ditolak. Mengingat angka penjualan ini, apkaah kamu ingin Sony menyetujui pengembangan sekuel Days Gone?

Days Gone

Teks terkait

0
Days Gone (PC)Score

Days Gone (PC)

REVIEW. Ditulis oleh Ben Lyons

Game (bukan) zombie dari Bend Studio telah mendarat di PC, tapi apakah setara dengan versi konsol?

0
Days GoneScore

Days Gone

REVIEW. Ditulis oleh Roy Woodhouse

Waktunya untuk berangkat dan menjelajahi Oregon post-apocalyptic dalam petualangan dunia terbuka penuh freaker, eksklusif untuk PS4.



Loading next content