Indonesia
Gamereactor
berita

Codemasters mengakuisisi Slightly Mad Studios

Developer Project Cars ini bergabung dengan tim Codemasters, yang juga memiliki IP Grid, Dirt, dan Formula 1.

HQ

Codemasters baru saja mengungkapkan bahwa mereka telah mengakuisisi Slightly Mad Studios, developer di balik Project Cars dan sebuah "game blockbuster Hollywood yang belum diumumkan," di mana Ian Bell bertahan sebagai pendiri dan CEO dari Slightly Mad.

Ini adalah satu lagi langkah besar bagi Codemasters di dunia balap. Mereka telah memiliki Dirt, Grid, dan Formula 1 di bawah payung mereka, dan Slightly Mad telah meluncurkan simulasi balap melalui Project Cars pula.

Codemasters has just revealed that they've acquired Slightly Mad Studios, the developer behind Project Cars and an "unannounced Hollywood blockbuster title", with Ian Bell retaining his position as founder and CEO of Slightly Mad.

This is another big step for Codemasters in the racing space, having already got the Dirt, Grid, and Formula 1 IPs under their umbrella, and Slightly Mad has delivered racing simulations alongside Project Cars as well.

"Kami sangat senang membawa developer game balap yang luar biasa ini ke keluarga Codemasters, dan ini benar-benar menjadikan kami sebagai kekuatan global dalam pengembangan game balap," kata Frank Sagnier, Chief Executive Officer di Codemasters. "Kami berbagi semangat dan visi yang sama dan kemitraan baru kami akan mempercepat pertumbuhan kami. Dengan semakin banyaknya layanan streaming yang datang ke pasar dan generasi konsol game yang akan datang pada tahun 2020, ini adalah waktu yang tepat bagi Codemasters untuk mengambil langkah selanjutnya."

"Gabungan portofolio game balap kami membuat iri industri dan kemitraan baru ini akan memungkinkan kami untuk saling belajar, berbagi sumber daya dan memanfaatkan platform dan teknologi yang muncul," tambah Ian Bell, Pendiri dan Chief Executive di Slightly Mad Studios. "Tim saya bersemangat untuk bergabung dengan Codemasters dan kami tidak sabar untuk menjalin hubungan berdasarkan kreativitas, semangat dan keinginan untuk menciptakan pengalaman balap baru yang menggairahkan dan menyenangkan komunitas kami."

Apakah ini adalah kesepakatan yang bagus bagi kedua belah pihak?

Codemasters mengakuisisi Slightly Mad Studios
Codemasters mengakuisisi Slightly Mad StudiosCodemasters mengakuisisi Slightly Mad Studios
HQ


Loading next content