Indonesia
Gamereactor
berita

BlizzCon Online akan gratis untuk semua orang

Blizzard biasanya memberikan harga 40 euro untuk tiket online.

HQ

BlizzCon, sebuah acara tahunan besar yang didedikasikan kepada game-game dari Blizzard, biasanya diadakan selama dua hari di Anaheim, California. Itu adalah acara yang sangat sibuk, dengan tiket terjual ludes hanya dalam beberapa jam. Bahkan siaran online-nya dicari-cari, meski dengan tiket seharga 40 euro (sekitar Rp670.000).

Namun, hal itu tidak akan terjadi di BlizzCon Online berikutnya, yang akan diadakan pada Februari mendatang.

Dalam acara alternatif yang diadakan karena pandemi ini, semuanya akan tersedia gratis. Ia juga akan memiliki interaksi langsung (mungkin dalam bentuk komentar?), seperti yang dikonfirmasi oleh presiden Blizzards J. Allen Brack. Kamu dapat mengharapkan kompetisi cosplay, turnamen-turnamen, dan panel-panel untuk beberapa game dari studio ini.

Kami mengharapkan Overwatch 2 dan Diablo IV menjadi sorotan utama di acara ini, dan mungkin beberapa kejutan?

BlizzCon Online akan gratis untuk semua orang


Loading next content