Indonesia
Gamereactor
esports
PUBG Mobile

PUBG Mobile dilaporkan telah meraup lebih dari $3 miliar

Angka ini juga termasuk penjualan dari versi Tiongkok yang berjudul Game for Peace.

HQ

PUBG Mobile masih belum berhenti mencetak uang bagi Tencent sejak ia dirilis pada Maret 2018. Kini ia telah mencapai sebuah titik pencapaian dalam pendapatan. Versi mobile dari shooter battle royale ini kini telah melampaui $3 miliar (sekitar Rp43 triliun) dalam pendapatan dan telah diunduh 734 juta kali. Sebuah hasil yang luar biasa.

Meski semakin banyak kompetitor yang mencoba untuk memasuki genre battle royale di mobile, PUBG Mobile tidak menunjukkan tanda-tanda kemunduran, dengan pendapatannya yang naik dua kali lipat dalam delapan bulan terakhir. Pendapatan itu dilaporkan berada di puncak pada Maret 2020 - ketika sebagian besar negara mulai melakukan lockdown akibat wabah COVID-19. Perlu diketahui pula bahwa angka-angka ini juga termasuk dari Game for Peace, yang merupakan versi Tiongkok dari game ini.

Apakah kamu terkejut dengan angka-angka ini?

PUBG Mobile

Sumber: Dot Esports.

Teks terkait

0
PUBG MobileScore

PUBG Mobile

REVIEW. Ditulis oleh Petter Hegevall

PUBG hadir di perangkat mobile, apakah berhasil?



Loading next content