Indonesia
Gamereactor
berita
Tiny Tina's Wonderlands
Featured: E3 2021 Coverage

Tiny Tina's Wonderlands diumumkan secara resmi

Lebih banyak informasi akan diungkapkan sepanjang pertengahan tahun.

HQ

Setelah rumor-rumor dan banyak teaser, Gearbox dan 2K akhirnya mengumumkan game spinoff Borderlands mereka di Summer Game Fest, yaitu Tiny Tina's Wonderlands. RPG fantasi ini akan mirip dengan Borderlands, tetapi merupakan entitas yang berbeda, karena ia memiliki sihir dan kustomisasi karakter.

Game ini juga akan mirip dengan ekspansi Bunkers and Badasses untuk Borderlands 2, di mana Tiny Tina akan memandu cerita dan mengubah apa yang terjadi sesuka hatinya.

Wonderlands juga memiliki sejumlah aktor suara ternama termasuk Andy Samberg, Wanda Sykes, Will Arnett, dan Ashly Burch (tentu saja), tetapi game ini juga menyebutkan bahwa poni Butt Stallion dari Bunkers and Badasses juga akan kembali.

Untuk perilisannya sendiri, pengumuman tersebut mengatakan bahwa Wonderlands akan hadir awal 2022, dan lebih banyak info akan diumumkan dalam beberapa bulan ke depan - mungkin dalam konferensi Gearbox dalam beberapa hari lagi?

HQ
Tiny Tina's Wonderlands

Teks terkait



Loading next content