Indonesia
Gamereactor
berita
Final Fantasy Crystal Chronicles Remastered Edition

Segudang game Final Fantasy akan hadir di Nintendo Switch!

Diawali dengan FFXV Pocket Edition yang sudah bisa kamu mainkan sekarang juga.

HQ

Penggemar Final Fantasy yang memiliki Nintendo Switch baru saja bagai mendapatkan durian runtuh. Hal ini karena Nintendo telah mengumumkan banyak sekali game dari franchise RPG ternama itu untuk mesin hibridanya tersebut.

Pengumuman pertama dimulai dengan Final Fantasy Crystal Chronicles Remastered Edition yang akan menyambangi Switch (dan PS4) tahun depan, yang sebelumnya sudah diketahui. Lalu dilanjutkan dengan Final Fantasy XV Pocket Edition HD yang sudah bisa kamu jajal sekarang juga, alias baru saja dirilis.

Setelah itu, Nintendo langsung mengeluarkan banyak judul sekaligus, seperti World of Final Fantasy Maxima yang dirilis dua tahun lalu di PC, PS4, dan PS Vita. Game tersebut akan rilis pada 6 November. Lalu ada Chocobo's Mystery Dungeon: Everybuddy, sebuah remaster dan rework dari game Wii Final Fantasy Fables: Chocobo's Dungeon, yang kini dapat dimainkan secara co-op dan memungkinkan kamu berteman dengan semua monster. Game ini direncanakan untuk meluncur pada akhir tahun.

Save the best for last. Di akhir, mereka mengumumkan Final Fantasy XII: The Zodiac Age yang akan hadir di Switch tahun depan. Tak hanya itu, akan ada pula game-game lama seperti Final Fantasy VII, Final Fantasy IX, Final Fantasy X, dan Final Fantasy X-2. Dengan banyaknya game yang diumumkan, bukan hal yang tidak mungkin ke depannya akan ada juga Final Fantasy VIII dan bahkan judul yang lebih jadul lagi.

Untuk sekarang, kami sudah senang dengan adanya sembilan judul Final Fantasy yang diumumkan. Tak begitu buruk, kan? Apakah kamu senang dengan pengumuman ini?

Final Fantasy Crystal Chronicles Remastered Edition
Final Fantasy Crystal Chronicles Remastered Edition

Teks terkait



Loading next content