Indonesia
Gamereactor
review
Road 96

Road 96

Mulai perjalananmu untuk menghindari rezim otoriter yang mengontrol bangsa Petria.

HQ

Kini DigixArt akan merilis game terbarunya, sebuah game petualangan yang mengikuti perjalananmu sebagai remaja yang melarikan diri dari bangsa otoriter. Dikenal sebagai Road 96, game ini berat pada dialog, penuh dengan pengalaman narasi , yang menyajikan tidak hanya tampilan menyeramkan demi sebuah kebebasan namun juga penyampaian menarik bagaimana terhubungnya kisah antar sekumpulan karakter yang saling berjauhan.

HQ

Terdiri dari beberapa bab seperti game Telltale, Road 96 meminta pemain untuk mengatur tingkat energi memainkan seorang remaja yang berkelana ribuan mil ke batas wilayah dengan harapan untuk melarikan diri dari bangsa yang terpuruk dalam kekangan. Sebuah perjalanan di mana kamu harus menumpang, berjalan, atau mengambil resiko dalam mengarungi wilayah Petra yang indah namun mematikan serta mengalami perang saudara. Dalam perjalanan kamu juga akan bertemu dengan banyak karakter yang menjadi kunci penting dari alur cerita.

Dengan terbagi menjadi beberapa bab, tiap bagian kamu akan memainkan karakter berbeda yang untuk para pemain, tidak memiliki nama dan wajah. Para remaja tersebut adalah karakter hampa yang menjadi wadah untukmu bertualang, di mana sumber cerita utama adalah karakter-karakter yang ditemui sepanjang perjalanan.

Ini adalah iklan:

Karakter-karakter ini terdiri dari penyiar terkenal, yang dikenal sebagai barisan dari propaganda untuk kubu otoriter (yaitu Sonya), kriminal bertopeng (Stan dan Mitch), bahkan seorang anak jenius (Alex), serta enam orang lainnya yang dapat ditemui dan diketahui kisahnya. Tiap karakter terasa tidak ada hubungannya satu sama lain di awal cerita, seperti orang-orang acak yang tidak mendukung plot. Namun seiring berjalannya cerita, semakin dalam kamu mengenal karakter-karakter ini yang ternyata hubungan diantara mereka sangatlah penting.

Road 96Road 96

Bertemu dengan orang-orang ini sepanjang perjalananmu di lokasi yang berbeda-beda akan membuatmu lebih memahami sifat dan motivasi mereka, dan berpisah dengan tiap karakter akan memberimu trik baru yang berguna - seperti kemampuan untuk meng-hack yang diajarkan oleh Alex. Mekanik ini membuka opsi-opsi baru untukmu menjelajah dunia, dan akan dapat terus digunakan di tiap bab, beserta informasi yang telah kamu ketahui. Dengan game ini yang berfokus pada dialog dan narasi, tiap keputusan yang diambil akan mempengaruhi seluruh cerita, seperti mengemukakan pendapat mengenai pemerintahan atau membuat grafiti pada poster akan mempengaruhi perjalanan remaja berikutnya.

Namun begitu saja untuk progres antar bab, dengan tujuan tiap bagian adalah sekedar mencapai batas wilayah di ujung Road 96 dan pergi dari negara tersebut. Antara berhasil dan menyentuh kebebasan, atau mati di tengah jalan - cukup hitam dan putih. Ini berarti tiap uang yang didapatkan, peralatan seperti kunci mobil, bahkan level energi, terkunci untuk masing-masing remaja, membuat tiap babak terasa seperti permainan baru.

Ini adalah iklan:

Untuk level energi, sistemnya cukup sederhana. Setiap menyelesaikan sebuah pertemuan, kamu akan kehilangan beberapa energi bar, dan akan mati jika kehabisan. Namun kamu bisa menemukan tempat untuk beristirahat, makan, dan minum untuk mengisi ulang energi sehingga tidak perlu terlalu dikhawatirkan. Juga berlaku secara general, karena ternyata tidak begitu sulit untuk kabur dari Petria, dengan hanya kehilangan satu remaja saja dari enam bab cerita. Yang cukup membuat kita dapat fokus untuk mengikuti narasi dari Road 96.

Road 96Road 96

Meski dengan suasana yang menegangkan, Road 96 adalah petualangan yang berisikan hubungan antar manusia yang menghangatkan. Meski seharusnya kita tidak merasakan ikatan terhadap karakter kita yang tanpa muka dan nama, kita tetap akan merasakannya. Dan meskipun figur-figur yang ditemui sepanjang jalan hanya sekilas-sekilas aja, namun motivasi dan rahasia mereka akan membuatmu terpikat dan tenggelam dalam cerita. Sebuah pengalaman narasi yang sangat menarik.

Namun dengan Road 96 sebagai videogame, kamu diberikan kebebasan untuk menjelajah lokasi yang kamu lewati. Tidak ada kontrol kemana kamu akan menuju selanjutnya, karena ditentukan secara acak, dan saat menemui tempat baru, kamu dapat melihat sekitar, berbicara dengan beberapa NPC, menggunakan uang, bahkan memainkan bebearpa minigame, yang beberapa dari itu berhubungan dengan cerita. Termasuk mengemudi mobil melalui jalan lurus, atau menggunakan pengetahuanmu dari pertemuan-pertemuan sebelumnya untuk mengungkap misteri pada inti cerita. Meski menyenangkan, namun jarang ditemui dan sangat singkat, hanya sebagai pengisi dari alur narasi yang lambat.

Sebagai catatan akhir, salah satu bagian dari Road 96 yang menjadi sorotan adalah soundtrack-nya. Musik pada game ini menarik, upbeat, dengan tema 90-an, dan kamu mampu memainkan kaset berisikan daftar lagu yang dikumpulkan dari tiap babak permainan.

Road 96Road 96Road 96

Meski Road 96 bukanlah game yang panjang (kurang lebih tujuh jam), namun ini adalah kisah yang menarik dan mengikat kita dengan narasi yang mampu menyampaikan emosi antar karakter yang eksentrik. Inti cerita cukup rumit untuk dimengerti secara mendalam, namun sesuai dengan tema yang berpusat pada narasi, mengisahkan remaja-remaja yang mencoba melarikan diri dari negara otoriter pada masa perang sipil. Jika kamu mencari permainan yang mudah dan menghibur, maka game ini cocok untukmu karena banyaknya kejutan yang diberikan.

08 Gamereactor Indonesia
8 / 10
+
Narasi yang menarik. Beragam karakter yang ditemui dan berhubungan satu sama lainnya.
-
Mekanik dari game tidak menantang dan permainan yang cukup singkat.
overall score
ini adalah skor dari jaringan kami. Bagaimana dengan kamu? Skor jaringan adalah rata-rata dari skor setiap negara

Teks terkait

0
Road 96Score

Road 96

REVIEW. Ditulis oleh Ben Lyons

Mulai perjalananmu untuk menghindari rezim otoriter yang mengontrol bangsa Petria.



Loading next content