Indonesia
Gamereactor
berita
Call of Duty: Mobile

Call of Duty: Mobile diumumkan untuk iOS dan Android

Game baru ini akan menghadirkan peta dan mode seri dari Black Ops dan Modern Warfare, kamu juga bisa mendaftarkan diri sekarang.

HQ

Satu lagi game Call of Duty telah diumumkan, meski ini bukanlah Modern Warfare 4. Kali ini adalah sebuah game mobile yang menggabungkan berbagai senjata, peta, dan mode dari seri-seri yang ada di franchise ini.

Call of Duty: Mobile akan menghadirkan peta-peta kesukaan penggemar seperti Nuketown dan Standoff dari seri Black Ops, begitu juga dengan Crash dan Crossfire dari Modern Warfare, di antara yang lainnya. Lalu ada pula persenjataan dan peralatan dari berbagai seri, membuat game ini menjadi cukup menarik.

Chris Plumber, VP of mobile di Activision, berkata, "Bersama dengan tim yang luar biasa di Tencent, kami mengumpulkan sebuah koleksi dari peta-peta yang paling disukai, mode-mode kompetitif, karakter-karakter familier, dan senjata khas dari franchise ini ke dalam sebuah pengalaman epik untuk pertama kalinya di mobile."

Perilisan mobile ini mengikuti gaya dan struktur yang sama dengan Call of Duty Online yang sebelumnya telah dirilis, yang merupakan gabungan dari berbagai seri di franchise ini. Meski begitu, game ini hanya rilis di Tiongkok dan PC saja dan merupakan sebuah cara untuk memasukkan franchise ini ke pasar Tiongkok. Ia pun gratis dan memiliki transaksi mikro, sebuah sifat yang cocok untuk sebuah game mobile. Call of Duty: Mobile pun dibuat untuk mengisi kekosongan itu.

Entri utama terbaru dari seri ini, Black Ops 4, turut mendapatkan kritik atas metode monetisasinya. Di update besar terakhir, Grand Heist, loot box dihadirkan ke dalam game selain sistem battle pass, transaksi mikro individu, dan juga Season Pass. Jadi menarik untuk dilihat bagaimana pendekatan dari versi mobile ini.

Kamu dapat mendaftarkan diri untuk berbagai berita dan perkembangan dari game, serta mendapatkan akses beta terbuka untuk Call of Duty: Mobile pertengahan tahun nanti, yang bisa kamu lakukan di sini. Kamu bahkan bisa menonton trailernya di bawah.

Apakah kamu tertarik dengan game ini?

HQ
Call of Duty: Mobile
Call of Duty: Mobile
Call of Duty: MobileCall of Duty: Mobile

Teks terkait

0
Call of Duty: MobileScore

Call of Duty: Mobile

REVIEW. Ditulis oleh Petter Hegevall

Raksasa first-person shooter ini telah memasuki mobile, dan ini adalah sebuah adapatasi gameplay yang setia dengan versi aslinya.



Loading next content