Indonesia
Gamereactor
berita
Hitman HD Enhanced Collection

Hitman: Absolution dan Blood Money dapatkan remaster 4K

IO Interactive telah mengumumkan Hitman HD Enhanced Collection, yang termasuk di dalamnya remaster dari Absolution dan Blood Money.

HQ

Kreator dari Denmark yang telah menciptakan serial Hitman, IOI, telah mengumumkan the Hitman HD Enhanced Collection, yang akan berisi remaster 4K 60 FPS dari Hitman: Absolution dan Hitman: Blood Money.

Bersamaan dengan perbaikan dalam frame rate dan resolusinya, kedua game tersebut akan mendapatkan peningkatan resolusi tekstur, upgrade format tekstur, super-sampling, upscale support, shadow map dan mirror resolutions yang ditingkatkan, pencahayaan yang lebih baik, dan kontrol yang di-update bagi keduanya.

"Kami merasa gembira dengan koleksi ini dan bagaimana kami bisa mengupdate dan meremaster dua dari empat game Hitman klasik kami untuk konsol-konsol modern," ujar CEO IO Interactive, Hakan Abrak, dalam sebuah pernyataan. "Hitman: Blood Money dan Hitman: Absolution telah membantu kami dalam perjalanan ke tempat kami berada pada saat ini, dan kami ingin para pemain akan menikmatinya dalam 4K dan 60 FPS."

Koleksi ini akan dirilis secara digital hanya pada tanggal 11 Januari seharga £44.99 atau sekitar Rp 900.000 (biasanya akan lebih murah di region Indonesia), di PlayStation 4 dan Xbox One.

Apakah kamu tertarik untuk memainkan game-game yang lebih tua ini?

Hitman HD Enhanced Collection

Teks terkait



Loading next content