Indonesia
Gamereactor
berita
Fortnite

Jadi hacker Fortnite, remaja-remaja ini dapatkan puluhan juta rupiah dalam seminggu

Beberapa hacker telah membeberkan jumlah uang yang mereka dapatkan dari peretasan dan penjualan akun berisikan konten premium.

HQ

Sudah menjadi fakta yang diketahui banyak orang bahwa terdapat pasar rahasia untuk akun game online. Sebagian besarnya memang akun asli yang dijual oleh pemiliknya sendiri, tapi ternyata terdapat banyak akun yang didapat dari peretasan. Hal inilah yang menyulitkan Fortnite saat ini.

Sekitar 20 hacker, dengan umur termuda 14 tahun, telah mencuri akun pemain dan menjualnya, sebagaimana yang disampaikan oleh salah satu hacker kepada BBC. Tiap akunnya dapat terjual dengan harga paling murah 25 sen hingga ribuan poundsterling (puluhan juta rupiah), tergantung konten premium yang dimilikinya.

Seorang hacker asal Inggris mulai berkecimpung di dunia peretasan Fortnite ketika akunnya sendiri diretas. Ia mengeluh di Twitter dan direspon oleh seseorang yang berkata bahwa ia dapat membeli sebuah akun seharga 25 sen, dan ia membelinya. Dari sana, ia tertarik untuk masuk ke dunia 'Fortnite Cracking'.

"Saya didekati oleh sebuah tim cracking dan mereka menjelaskan tentang tim tersebut dan tentang 'combo', 'proxy', dan mereka menunjukkan cara untuk meretas," ujarnya kepada BBC.

Dengan peralatan hacker yang dijual secara sembunyi-sembunyi, ia dan hacker lainnya dapat mengambil alih sebuah akun setelah mereka mendapatkan kredensial. Mereka menemukan kredensial tersebut dari sumber-sumber dengan "daftar username dan password yang luas dan terpublikasi secara online dari pelanggaran data lainnya selama bertahun-tahun".

Ia sekarang bekerja sebagai seorang perantara untuk cracker lainnya, di mana dalam minggu pertamanya, ia menghasilkan sekitar £1.500 (sekitar Rp27 juta). Hacker lain, seseorang berumur 17 tahun dari Slovenia, menyampaikan bahwa ia menghasilkan £16.000 (sekitar Rp290 juta) dalam tujuh bulan selama ia berada di dunia peretasan, dan yang berumur 15 tahun bilang bahwa dalam minggu terbaiknya, ia menghasilkan £2.300 (sekitar Rp42 juta).

Epic menolak untuk merespons, tapi pada bulan Maret lalu berkata bahwa mereka sedang berusaha memperbaiki masalahnya.

Apakah angka-angka ini mengejutkanmu?

HQ
HQ
Fortnite

Teks terkait

0
Fortnite: Battle RoyaleScore

Fortnite: Battle Royale

REVIEW. Ditulis oleh Petter Hegevall

Dengan munculnya game Battle Royale milik Epic yang satu ini di mobile, tiba waktu untuk memberikannya skor.



Loading next content