Indonesia
Gamereactor
berita
Fallout 76

Bethesda diinvestigasi karena tolak berikan refund untuk Fallout 76

Mereka dituduh melakukan "praktik dagang yang bersifat menipu".

HQ

Game terbaru dari Bethesda, Fallout 76, bisa dibilang merupakan salah satu game terburuk mereka, setidaknya untuk saat ini. Banyak penggemar yang tak segan menyampaikan kekecewaan mereka di jagat online. Hal itu mungkin akan semakin menjadi-jadi, karena terdapat kabar bahwa Bethesda menolak untuk mengembalikan uang pemainnya yang memohon refund karena banyaknya masalah teknis di game tersebut.

Hal ini pun berujung pada sebuah investigasi, seperti yang dilaporkan pada sebuah thread di Reddit.

"Migliaccio & Rathod LLP saat ini sedang memeriksa Bethesda Game Studios karena merilis sebuah game penuh glitch, Fallout 76, dan menolak untuk memberikan refund bagi para pembeli di PC yang menemukan bahwa game tersebut tak bisa dimainkan karena masalah teknis. Meski bug minor dan glitch dapat dimaklumi pada perilisan game baru, Fallout 76 diluncurkan dengan patch sebesar 56GB yang terbukti menjadi titik awal dari masalah game tersebut."

Praktik yang dituduh dilakukan oleh Bethesda ini disebutkan termasuk dalam aktivitas "deceptive trade practices" atau praktik dagang bersifat menipu.

Fallout 76
Fallout 76Fallout 76Fallout 76

Teks terkait

0
Fallout 76: WastelandersScore

Fallout 76: Wastelanders

REVIEW. Ditulis oleh Kieran Harris

Update dari Fallout 76 yang ditunggu-tunggu itu akhirnya hadir, memperkenalkan alur cerita baru dan akhirnya... NPC manusia!

0
Fallout 76Score

Fallout 76

REVIEW. Ditulis oleh Kieran Harris

Setelah bertahun-tahun bertualang solo, akhirnya pintu vault di wasteland terbuka secara online.



Loading next content