Indonesia
Gamereactor
berita

Obsidian Entertainment bergabung dengan Microsoft Studios

Rumor yang telah beredar ini ternyata benar.

HQ

Pada ajang X018 dari Microsoft di Mexico City, dikonfirmasi bahwa Obsidian Entertainment akan menjadi studio ketigabelas yang bergabung di Microsoft Studios. Ia mengikuti langkah InXile Entertainment yang juga telah kami laporkan.

Studio ini didirikan oleh Feargus Urquhart, Chris Parker, Chris Avellone, Darren Monahan, dan Chris Jones pada tahun 2003 menyusul ditutupnya divisi RPG dari Interplay, Black Isle Studios. Mereka telah membuat beberapa game hebat seperti Star Wars: Knights of the Old Republic II: The Sith Lords (2004), Neverwinter Nights 2 (2006), Fallout: New Vegas (2010), South Park: The Stick of Truth (2014), Pillars of Eternity (2015), Tyranny (2017, dan Pillars of Eternity II: Deadfire (2018).

Studio ini sekarang sedang mengerjakan sebuah proyek besar baru yang dikepalai oleh beberapa orang kunci di balik Fallout pertama dan Vampire: The Masquerade - Bloodlines, yaitu Tim Cain dan Leonard Boyarsky, yang akan diterbitkan oleh label baru Take-Two, Private Division. Belum diketahui apakah akuisisi ini akan mengubah rencananya atau tidak.

Dengan Obsidian Entertainment dan InXile Entertainment bergabung dengan Microsoft Studios, kini mereka sangat memiliki talenta RPG yang sangat berbakat, menutup lubang yang ditinggalkan sejak ditutupnya Lionhead Studios.

Obsidian Entertainment bergabung dengan Microsoft Studios


Loading next content