Indonesia
Gamereactor
preview
Astria Ascending

Astria Ascending

Kendalikan delapan setengah dewa dalam JRPG side-scrolling terbaru, Astria Ascending.

HQ
HQ

Meski dengan gaya visual dan score yang mengesankan, dan kostumisasi karakter yang menarik, kesan pertama saya akan Astria Ascending dapat dikatakan biasa saja. Dengan cuplikan pada pra rilis yang menarik, sangat disayangkan bahwa preview tidak sesuai dengan harapan, dengan cerita dari Astria Ascending terasa terlalu cepat - plot yang sebagian besar kosong - dan pertarungan yang kaku. Bagian estetik dari game ini menjadi fitur terbaik, mengambil gaya visual gambar tangan dengan warna-warna yang menawan.

Untuk performa pada PC, saya menemukan beberapa gangguan audio, lag saat transisi antar are, dan ketelatan pada pergantian giliran di pertarungan. Berhubung ini masih pra rilis, masih ada kemungkinan masalah ini akan diperbaiki menjelang peluncuran.

Astria Ascending membawa pemain memainkan delapan setengah dewa, pahlawan yang ditakdirkan untuk menyelamatkan dunia namun mengetahui bahwa mereka hanya akan hidup tiga bulan lagi. Dunia Orcanon telah terjaga dengan penggunaan harmelon, buah yang menyatukan ras dan bangsa. Namun kini terancam oleh para Noises yang merupakan monster. Ide awal memberikan arah pada eksplorasi karakter dan tema yang menarik, disebut sebagai 'kisah tentang takdir dan pengorbanan', namun dalam preview, sedikit yang diketahui akan keberlanjutannya. Kedelapan setengah dewa ini memiliki desain yang menakjubkan dan beragam, walau dengan pengisian suara yang agak diragukan, termasuk juga untuk para NPC-nya.

Ini adalah iklan:

Namun, kesan pertama saya adalah alur yang kurang terkontrol. Memang ini masih bisa berubah ke depannya, tapi pemain diberikan ke-delapan karakter dari awal yang cukup membingungkan. Banyak kemampuan dari karakter yang mirip satu sama lainnya, sehingga kurang terasa adalah perbedaan yang signifikan - setidaknya untuk sekarang. Memang, tiap karakter dapat berperan sebagai petarung utama, support, ataupun sub job dengan konstelasi skill-tree unik masing-masing. Memungkinkan kostumisasi yang luas yang belum dihadirkan dalam preview.

Astria Ascending

Dunia dari game ini cukup luas. Walau saya baru menemui hanya beberapa lokasi saja, termasuk selokan dan rawa, saya yakin akan dihadirkan berbagai macam area jika melihat dari luasnya peta. Sebagian besar dari tempat yang saya eksplor cukup linear, dengan adanya peti harta karun dan teka-teki sederhana. Masing0masingnya terlihat unik, dengan gaya visual penuh nuansa dan warna, diisi dengan berbagai macam musuh.

Gaya visual ini menjadi daya tarik utama dari game, dengan gaya gambar tangan membuat tiap adegan memiliki kedalaman dan warna serta nuansa yang atraktif. Selain itu, score yang dihadirkan terdengar tipikal musik JRPG, dan dikomposisikan secara indah. Menjadi dasar yang baik untuk perkembangan fitur lainnya pada perilisan akhir.

Ini adalah iklan:

Pertarungan terasa cukup mengecewakan. Memang, kemampuan di awal terasa cukup menarik dan semakin kompleks, namun kurang adanya variasi untuk mengikat pemain. Bos memiliki nyawa yang terlalu banyak dengan kemampuan penyembuhan berulang-ulang tanpa banyaknya opsi untuk mengalahkan mereka, hingga terasa cukup membosankan.

Fitur kecil lainnya adalah sebuah minigame J-Ster, untuk saya ini hanya sebuah pemanis namun mungkin menarik bagi beberapa pemain. Cara bermainnya adalah dengan meletakkan token pada bidang bersebelahan dengan musuh untuk membalikkannya ke dalam tim kita. Percobaan awal saya gagal, namun dengan mengoleksi token baru, kamu dapat meningkatkan kemungkinan menang.

Kesimpulannya, saya cukup ragu mengenai Astria Ascending, namun berharap dengan beberapa polesan sebelum perilisannya sebulan lagi, game ini akan layak untuk dibeli. Isu performa cukup minor, sementara elemen estetik menjadi daya tarik utama, sehingga hingga perilisannya nanti, game ini masih di bawah pemantauan saya.

Astria AscendingAstria Ascending
Astria Ascending

Teks terkait

0
Astria Ascending

Astria Ascending

PREVIEW. Ditulis oleh James Ward

Kendalikan delapan setengah dewa dalam JRPG side-scrolling terbaru, Astria Ascending.



Loading next content